Pelatihan Orang Dengan Disabilitas Psikososial Digelar di Pringgitan Kecamatan Purworejo

Purworejo – Sebagai upaya meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan bagi Orang Dengan Disabilitas Psikososial (ODDP), pelatihan khusus digelar di Pringgitan Kecamatan Purworejo. Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari Desa Semawung, Desa Sidorejo, dan Kelurahan Kedungsari.

Pelatihan ini dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Umum, Ketentraman dan Ketertiban Umum Kecamatan Purworejo, Triyono, S.Pd. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para peserta dengan keterampilan yang dapat membantu mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari dan meningkatkan peluang ekonomi. Berbagai materi diberikan dalam sesi pelatihan ini, termasuk keterampilan dasar, pengelolaan emosi, serta strategi pemberdayaan sosial.

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah serta berbagai pihak yang peduli terhadap kesejahteraan penyandang disabilitas. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat lebih mandiri dan memiliki keterampilan yang bermanfaat bagi masa depan mereka.

Acara berlangsung dengan penuh antusiasme dan semangat dari para peserta. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus diadakan untuk meningkatkan kualitas hidup Orang Dengan Disabilitas Psikososial di wilayah Purworejo.(why)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *