/PEMBEKALAN RELAWAN SDGs DESA WONOROTO

PEMBEKALAN RELAWAN SDGs DESA WONOROTO

Purworejo 8 Mei 2024 pukul 09.00 WIB bertempat di Balai Desa Wonoroto Kecamatan Purworejo Kabupaten Purworejo diadakan acara pembekalan relawan SDGs Desa Wonoroto. Dihadiri oleh kasi pembangunan Kecamatan Purworejo, Siti Napsiyah, S.E., dan Kepala Desa Wonoroto beserta perangkat. Ibu Siti Napsiyah, S.E., menyampaikan bahwa SDGS sangat penting karena didalamnya memberikan arah dalam mengatasi tantangan global seperti kemiskinan, masalah kesehatan, masalah pendidikan, dll. Kecamatan ikut bertanggungjawab untuk memastikan bahwa setiap warganya mendapat manfaat dari upaya pembangunan berkelanjutan. Oleh karena itu sinergitas/ kolaborasi antara Pemdes, komunitas lokal, dan pihak pihak terkait untuk mencapai SDGs  sangat diperlulan karena semua pihak mempunyai peran masing masing.  Untuk itu diharapkan,  para relawan bisa menjalankan tugas dengan baik dan bisa berkomitment mencapai SDGs untuk peningkatan kualitas hidup warga masyarakat. Kegiatan Berjalan dengan lancar. (why)